5 Warung Makanan Indonesia Laris Ternyata Pakai Bahan Rahasia Ini
Bahan ini ternyata dipakai warung makanan Indonesia legendaris. Membuat kualitas rasa selalu sama, ternyata jadi kunci bertahan lama.
Sudah jadi rahasia umum, resto atau warung makanan Indonesia yang laris punya ciri khas tersendiri. Misalnya gado-gado. Bumbunya ada yang diganti memakai kacang mede. Atau nasi goreng kambing. Ada yang memilih pakai kambing muda di bawah lima bulan. Tak jarang, ada pula yang menggunakan bahan baku yang khusus didatangkan dari daerah tertentu. Intinya, mereka selalu punya kuncian rahasia yang membuat rasanya melegenda.
Bumbu atau bahan rahasia inilah yang selalu dijaga turun-temurun. Beberapa bahkan sudah lewat generasi. Maka jangan heran, resto yang melegenda rasanya nyaris tidak pernah berubah. Mereka selalu mempertahankan rasa agar makanan Indonesia yang dihasilkan selalu membuat konsumen kembali.
Tentu, tak semua bahan bisa dengan mudah didapat. Maka, ada kalanya, bahan tertentu bisa menjadi pengganti atau minimal melengkapi. Misalnya, rempah dari aneka daerah, sari buah tertentu, hingga kecap. Beberapa restoran legendaris di Jakarta sering menjadikan aneka bahan tersebut sebagai bagian dari menu andalannya. Apa saja resto dan masakan andalannya?
1. Ketoprak
Makanan yang biasanya terdiri dari irisan lontong, bihun, tauge, tahu, dan kerupuk plus telur ini sering kali jadi “kudapan” yang mengenyangkan. Bumbu halus yang jadi ciri khas dari masakan ini makin pas dengan tambahan kecap di atasnya. Rasa manis, gurih, dan sedikit asin ini menyatu dengan pas untuk menu siang atau malam hari. Beberapa warung ketoprak legendaris di Jakarta di antaranya Ketoprak Ciragil, Ketoprak Cirebon Mas Bana, hingga Ketoprak Mitro.
2. Gado-gado
Di Jakarta, ada dua jenis “aliran” gado-gado, yakni gado-gado siram dan gado-gado ulek. Keduanya punya penggemar tersendiri. Begitu juga dengan bumbu sausnya. Ada yang memakai kacang tanah, ada pula yang dikenal karena dicampur dengan kacang mede yang lebih gurih. Tambahan perasan jeruk limau membuat sausnya jadi lebih segar. Sering kali, kecap juga jadi tambahan bagi pelanggan yang ingin sausnya lebih manis. Beberapa gado-gado yang jadi acuan pelanggan di antaranya gado-gado Bonbin, gado-gado Boplo, gado-gado Cemara, hingga gado-gado AA.
3. Nasi Goreng Kambing
Daging kambing yang diolah dengan nasi goreng hangat sering jadi andalan beberapa warung nasi goreng di Jakarta. Kecap menjadi pelengkap yang pas dari olahan nasi goreng yang dicampur dengan aneka bumbu rempah. Beberapa warung nasi goreng kambing yang melegenda di Jakarta di antaranya Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih, Nasi Goreng Rempah Mafia, hingga Nasi Goreng Kebuli Apjay.
4. Soto Betawi
Soto yang satu ini sangat khas dengan kuah yang diolah dengan tambahan susu sapi segar. Beberapa warung memang masih menggunakan santan. Tapi, bagi pelanggan yang suka otentik, susu sebagai olahan kuah akan selalu punya daya tarik tersendiri. Apalagi, jika kuah gurihnya dicampur dengan sedikit manis yang pas dari kecap. Pelanggan setia di Jakarta rata-rata sudah tahu mana Soto Betawi yang jadi incarannya, seperti Soto Ma’ruf, Bang Kumis, hingga Soto Agus atau Iwan di Jalan Barito Jakarta.
5. Sate
Penggunaan bumbu rempah yang kuat dan kecap manis gurih yang pas membuat banyak sate punya pelanggan masing-masing. Hampir di setiap sudut Jakarta, sate dengan mudah dijumpai. Ada yang berbumbu kacang, ada pula yang sekadar kecap dengan rempah dan irisan bawang merah. Semua ragam punya pelanggan tersendiri. Namun, jika bicara legenda, makanan Indonesia bakaran dengan ciri khas daging ditusuk ini biasa diantre pelanggan di Sate Pak Budi, Sate RSPP, hingga sate Maranggi Hj Tetty.
Warung makanan Indonesia laris memang selalu punya ciri yang dikangeni pelanggannya. Dari rasa, suasana, hingga kenangan yang bisa jadi cerita. Semua itu modal untuk terus menarik pelanggan setia. Mempertahankan rasa juga menjadi kunci bertahan lama. Dan ternyata, menggunakan kecap yang direkomendasikan 9 dari 10 chef bisa jadi pilihan untuk memperkaya rasa.
Ingin tahu bahan rahasia lain untuk memaksimalkan masakan? Dapatkan tips dan informasi lengkapnya dengan follow akun Instagram @unileverfoodsolutionsID atau dapatkan newsletter kami di sini.