Menu

Saya bekerja di...

Lanjutkan

Konten sedang disesuaikan
berdasarkantipebisnis Anda

12 Makanan Khas Sumatra Barat Populer dan Bikin Pelanggan Ketagihan

Makanan khas Sumatera Barat dikenal dengan cita rasa kaya bumbu dan rempah dan kebanyakan disajikan dengan kombinasi santan yang membuat rasanya semakin gurih dan lezat. Karakteristik tersebut mencerminkan keunikan sekaligus kekayaan budaya kuliner Minang.

Kalau tadinya restoran khas Padang selalu jadi destinasi saat merindukan cita rasa rendang atau soto Padang, kini makanan khas Sumatra Barat ramai disajikan dalam berbagai konsep restoran. 

Versi restoran yang lebih nyaman, modern, dan family friendly, kedai sarapan sederhana, hingga kafe yang juga tak mau ketinggalan mengambil peluang dari kuliner favorit Indonesia yang juga mendunia ini. 

Bagi pemula, Anda juga dapat mengambil kesempatan lewat berbagai kuliner Padang favorit sebagai menu andalan. Berikut deretan makanan khas Sumatra Barat yang populer dan sedang diminati para pencinta kuliner sebagai inspirasi usaha Anda.

image1

1. Sate Padang

Kelezatan sate Padang dengan ciri khas kuah sate yang kental dan kaya rempah bikin street food Minang ini banyak peminatnya. Potongan daging dimasak dengan bumbu dan rempah khas Sumatra Barat membuat setiap tusukannya sudah kaya rasa meski tanpa kuah sate. Persingkat operasional dapur Anda dengan menggunakan bumbu Padang dari kombinasi Royco Bumbu Kuning Serbaguna  dan Royco Bumbu Rempah Serbaguna  yang teksturnya halus dan mudah meresap pada masakan.

Rendang sapi, makanan khas Sumatra Barat yang mendunia.

2. Rendang Daging Sapi

Bicara soal masakan khas Padang, rendang sering dianggap sebagai masakan daging sapi. Sejatinya rendang merupakan istilah yang berasal dari teknik memasak merandang dalam bahasa Minang yang berarti menghilangkan kadar air pada masakan. Di daerah asalnya, rendang tak hanya diolah untuk daging sapi, tetapi juga daging ayam, sayuran, telur, singkong, dan masih banyak lagi. Hadirkan rendang sapi autentik bersama Royco Bumbu Rempah Serbaguna  dan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi  yang membantu Anda hasilkan cita rasa rendang lezat dan lebih efisien. 

Soto Padang dengan pelengkapnya untuk ide menu sarapan.

3. Soto Padang

Kuah keruh berempah disajikan bersama perkedel, potongan daging yang digoreng, soun, dan kerupuk merah adalah ciri dari soto khas Sumatra Barat ini. Di daerah asalnya, soto Padang banyak disajikan sebagai menu sarapan. Hasilkan kuah gurih kaya daging sapi bersama Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi yang terbuat dari daging sapi dan rempah pilihan.

image4

4. Gulai Nangka

Salah satu masakan yang selalu ada di rumah masakan Padang selain rendang adalah gulai nangka. Sayur nangka muda berkuah santan ini selalu disajikan sebagai sayur wajib yang melengkapi sepiring makanan khas Padang. 

image5

5. Ayam Pop   

Masakan ayam pop dikenal dengan rasanya yang gurih dan bumbunya yang meresap. Salah satu yang menjadi karakter dari masakan daging ayam di Sumatra Barat adalah diolah tanpa kulitnya. Di pasar tradisional, pedagang ayam mencabut bulu sekaligus kulitnya secara bersamaan karena masyarakat Minang tak menyertakan kulit ke dalam hidangannya. Untuk versi lebih kaya rasa, Anda bisa memasak daging ayam pop bersama air kelapa, bumbu, dan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam.

image6

6. Ayam Goreng

Bulir lengkuas beserta bumbu ungkep yang garing bikin penyuka ayam goreng ketagihan dengan ayam goreng khas Padang ini. Anda bisa tawarkan paket ayam goreng Padang untuk makan siang disertai dengan daun singkong rebus, perkedel, dan sambal hijau. Gunakan potongan ayam pejantan untuk hasilkan cita rasa terbaik ayam goreng lengkuas ini.

image7

7. Rendang Ayam

Meski tak sepopuler versi daging sapi, rendang ayam kampung juga populer sebagai oleh-oleh khas Sumatra Barat. Rendang ayam biasanya dikemas dengan vacuum plastic agar tetap aman selama perjalanan. Selain kentang rendang, Anda bisa memasukkan kacang merah ke dalam olahan rendang ayam kampung ini. Jangan lupa tambahkan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam  ke dalam racikan bumbu rendang.

Bubur kampiun, menu takjil khas Sumatra Barat.

8. Bubur Kampiun

Menu yang populer saat bulan Ramadan sebagai takjil ini memiliki banyak komponen ketimbang bubur campur khas Jawa. Seporsi bubur kampiun terdiri dari ketan putih, bubur sumsum, kolak pisang, candil, bubur kacang hijau, bubur ketan hitam, dan sarikaya. Elemen sarikaya menjadi ciri khas Minang dari seporsi bubur campur super komplet ini.

Ketupat sayur atau lontong sayur khas Sumatra Barat.

9. Lontong Sayur

Lontong sayur atau ketupat sayur khas Padang biasanya dijajakan sebagai menu sarapan. Disajikan dengan telur rebus, sayur gulai nangka atau terkadang dengan tambahan daun pakis, dan kerupuk merah. Bumbu dan rempah yang kuat jadi lebih lembut dan creamy berkat santan kental. Masak gulai nangka bersama Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi  untuk mendapat cita rasa kuah yang gurih dan lezat. Hadirkan keripik kentang atau keripik kentang balado sebagai teman makan lontong sayur gurih ini.

Bika bakar, makanan khas Sumatra Barat yang dibuat dalam daun waru.

10. Bika Bakar atau Bika Padang

Sekilas, kue bika panggang atau kue singgang khas Minang terasa seperti perpaduan wingko babat dalam versi lebih empuk. Dibuat dari kelapa parut, tepung beras, santan, dan gula, dan dipanggang dalam daun waru yang memberi aroma khas pada kue khas Padang ini. Kue singgang mulai ramai diperkenalkan di kedai sarapan khas Minang di kota-kota besar. Anda dapat menyajikan proses pembuatan bika bakar secara tradisional ini sebagai live cooking di restoran Anda. Pasti bakal bikin penggemar masakan Minang melirik dan tertarik mencoba.

image11

11. Gulai Kepala Kakap

Jadikan gulai kepala kakap sebagai menu andalan sebagai daya saing usaha merek Anda dengan yang lain. Menjadi spesialis di hidangan tertentu juga menjadikan bisnis Anda mudah diingat oleh pelanggan. Temukan pemasok kepala kakap segar yang dapat memenuhi kebutuhan dapur agar dapat konsisten sajikan menu premium ini bagi pelanggan. Untuk menjamin kesegaran kepala kakap, lumuri dengan Knorr Lime Powder untuk memberi rasa segar alami khas jeruk nipis dan membuatnya bebas amis.

Sajikan sala lauak sebagai menu camilan khas Sumatra Barat.

12.  Sala Lauak

Perkedel ikan dalam bentuk bulat mini khas Minang ini dibuat dari tepung beras sangrai yang dicampur dengan larutan bumbu yang sudah dimasak bersama ikan teri. Buat adonan sala lauak lebih praktis dengan bantuan Royco Bumbu Kuning Serbaguna, Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam , dengan campuran cabai dan irisan daun jeruk. Pastikan untuk membentuk adonan perkedel ini dalam keadaan dingin agar lebih mudah dibulatkan.

Kuliner khas Sumatra Barat merupakan pasar potenstial yang juga sudah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia bahkan Internasional. Kelebihan ini jadi keuntungan bagi Anda yang memiliki usaha baru karena lebih mudah diterima tanpa memerlukan banyak edukasi tentang produk.

Dengan berbagai pilihan makanan khas Sumatra Barat, Anda juga dapat fleksibel dalam hal memberi variasi untuk memenuhi selera pelanggan. Andalkan berbagai produk berkualitas dari Unilever Food Solutions Indonesia yang dapat membantu Anda hadirkan masakan khas Padang yang lezat jadi lebih efisien sekaligus menghemat biaya operasional. Andalkan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam dan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi untuk melezatkan segala jenis masakan seperti rendang, gulai, ayam goreng, soto, dan berbagai masakan lainnya.

Tonton video menarik di sini
Home
Produk
Resep
Cart
Menu