Cara Memasak Cepat dalam 10 Menit Menjelang Buka Puasa
Ini rahasia cara memasak cepat yang bisa jadi andalan saat pengunjung padat. Ramainya momen buka puasa jadi lebih mudah diantisipasi.
Saat jelang buka puasa, salah satu tantangan bagi pebisnis kuliner adalah menyajikan makanan dengan cepat. Gagal menyajikan makanan dalam waktu singkat, siap-siap banyak pelanggan yang kecewa. Sebab, mereka datang dengan keinginan bisa buka puasa tepat waktu.
Ditambah lagi harapan pelanggan saat buka puasa di restoran biasanya hanya dua, enak dan cepat. Maka, bisa menyajikan masakan dalam waktu singkat adalah hal sangat penting untuk memuaskan pelanggan. Inilah tantangan cara memasak yang perlu dikuasai pekerja dapur. Bagaimana caranya? Berikut beberapa metode agar Anda bisa menyajikan masakan cepat hanya dalam 10 menit:
Memotong bahan sebelum pesanan datang
Menyiapkan bahan setengah jadi sebelum pesanan datang adalah langkah penting untuk memasak makanan dalam waktu singkat. Misalnya saja Anda berjualan capcay, potong sayurnya dan pisahkan untuk setiap porsi dalam wadah. Cara ini sangat efektif untuk memangkas waktu. Agar tetap higienis, tutup wadah sayuran dengan plastik kedap udara. Membuat Capcay Goreng Khas Bandung seperti ini bisa dilakukan dalam sepuluh menit bahkan kurang.
Menyiapkan makanan setengah matang
Sepiring kroket tentu saja paling pas dimakan saat hangat. Agar kroket terhidang dengan cepat, siapkan adonan kroket yang sudah diisi dengan daging. Bila pesanan datang, maka Anda tinggal menggorengnya. Menyiapkan makanan setengah matang seperti kroket membuat Anda bisa menyajikan makanan cepat, kurang dari sepuluh menit.
Memanfaatkan bahan siap pakai
Untuk mempercepat proses memasak, cara berikutnya yang bisa Anda pilih adalah dengan menggunakan bahan siap pakai. Misalnya saat akan membuat perkedel lembut dan hangat, gunakan bahan siap pakai seperti Knorr Potato Flakes. Tinggal campurkan dengan air hangat, adonan kentang proses sudah siap tersedia. Campurkan dengan telur dan bumbu lainnya, adonan perkedel siap digoreng.
Membuat daftar menu paling laris sebagai prioritas
Menu paling laris perlu disiapkan lebih awal. Menu seperti nasi goreng, ayam goreng, atau menu “mudah” lainnya biasanya jadi menu andalan yang paling banyak dipesan. Buat menu setengah jadi sehingga saat ada orderan tinggal olah sedikit. Bedanya dengan menu setengah matang adalah menu ini benar-benar hanya tinggal satu dua sentuhan, sudah bisa langsung disajikan.
Memasak camilan simpel kekinian
Camilan adalah sajian yang harus disajikan saat buka puasa, karena pelanggan biasanya berbuka puasa dengan minuman dan camilan. Membuat camilan kekinian yang lezat seperti Chicken Popcorn ternyata bisa dilakukan dalam waktu singkat. Caranya adalah dengan menyiapkan daging ayam yang sudah dimarinasi sebelumnya. Menjelang buka, tinggal buat saus salted egg dan aduk bersama ayamnya. Camilan kekinian tersaji dalam waktu singkat.
Sajikan minuman untuk buka puasa lebih tepat waktu
Sering kali, meski sudah direncana dengan matang, ada saja masakan yang belum matang. Untuk antisipasi pelanggan tidak kecewa, sediakan minuman segar untuk berbuka. Minuman lemon segar yang dibuat dengan Knorr Lime Powder bisa disajikan dengan cepat.
Perlu inspirasi masak cepat lain yang bisa mengundang penasaran pelanggan? Coba cek semua resep andalan kami di sini.