Kroket Manchego dan Chorizo Daging Sapi dengan Mayo Gochujang-Tom Yam
Hidangan pembuka berupa kroket goreng dengan saus cocol asam pedas ini adalah salah satu dari banyak santapan yang mudah dimasak di restoran. Bila dimasak dengan benar, camilan ini dapat menjadi hidangan fine-dining berkualitas restoran yang akan membuat para tamu datang lagi dan lagi.
Ini adalah resep mudah memasak menggunakan chorizo daging sapi Spanyol yang dikombinasikan dengan Machego yang punya rasa kacang unik untuk menciptakan tekstur renyah saat dipadukan dengan rasa pedas asam dari Gochujang dan Tom Yum-yang diseimbangkan dengan mayo kental.
Porsi: 2
BAHAN-BAHAN:
Adonan/Kentang Tumbuk:
- 750 ml air
- 250 g Knorr Mashed Potato Flakes
- 100 g mentega
- 200 g krim
- 10 g garam
Béchamel (Saus Putih):
- 75 g tepung serba guna
- 100 g susu
- 5 g garam
- 1 g merica hitam
- 100 g mentega
Isian:
- 50 g bawang bombai, cincang
- 125 g daging sapi chorizo
- 125 g keju Manchego, diparut
Kroket:
- 200 g tepung serba guna
- 4 telur ayam, dikocok
- 500 g tepung roti Panko
- 5 g garam
- 1 g merica putih
Saus Cocol:
- 200 g mayones
- 40 g gochujang
- 5 g pasta Knorr Tom Yam
Hiasan:
- 10 g nori
- 1 g wijen hitam
- 1 g wijen putih
LANGKAH:
1. Kentang Tumbuk: Didihkan air dan garam, lalu tambahkan Knorr Mashed Potato Flakes. Aduk sampai mendapatkan konsistensi kentang tumbuk yang diinginkan. Dinginkan.
2. Isian: Panaskan mentega, lalu tumis bawang bombai dan chorizo sampai wangi. Tambahkan garam dan merica, lalu aduk dalam tepung. Masak sambil terus diaduk, lalu tuangkan susu panas dan keju Manchego. Campurkan semua bahan sampai merata, lalu dinginkan.
3. Membuat Kroket: Campurkan kentang tumbuk dan isian dengan jumlah yang sama, lalu ratakan pada loyang. Bekukan selama 4 jam, lalu bentuk sebesar bola ping-pong. Lapisi secara merata dengan tepung, telur dan panko (tepung roti), lalu bekukan. Goreng pada suhu 180°C sampai berwarna kuning kecokelatan.
4. Saus cocol: Campurkan mayones, Gochujang dan pasta Knorr Tom Yam, lalu sisihkan.
5. Penempatan: Ratakan mayo gochujang-tom yam di piring, tempatkan kroket di atasnya. Tambahkan sedikit mayones di atasnya, lalu hiasi dengan nori dan campuran wijen hitam dan putih.
Tambahkan sentuhan kreatif ke masakan rumahan ini dengan menggunakan daging sapi chorizo untuk menambah rasa daging, dan beri rasa Asia pada saus cocol agar hidangan ini dapat dinikmati oleh anak-anak maupun orang dewasa.