6 Rempah Esensial dalam Masakan Cina yang Belum Anda Ketahui
Berikut adalah rempah-rempah penting dalam masakah Cina, namun belum banyak yang mengetahuinya.
Nikmatnya masakan Cina memang tidak terlepas dari penggunaan rempah-rempah. Beberapa mungkin hanya bisa didapat di negara asalnya, tetapi banyak pula yang mudah dijumpai di pasar lokal. Rasa dan aroma yang dihasilkan bervariasi, mulai dari rasa pedas yang meledak di mulut hingga aroma manis yang membangkitkan selera. Sebelum Anda mulai bereksperimen dengan rempah-rempah tersebut, kami mengajak Anda untuk mengenal terlebih dahulu 6 jenisnya yang esensial.
Bubuk lima rempah (ngo hiong)
Bubuk andalan masakan negeri Tirai Bambu ini merupakan perpaduan sempurna dari lima rempah umum: bunga lawang, cengkih, kayu manis Cina, andaliman, dan biji adas. Selain memberikan rasa manis, asam, pahit, pedas, dan asin yang seimbang pada masakan, Bubuk Lima Rempah mendukung Anda dalam menyajikan masakan yang berdasar pada prinsip Yin dan Yang. Bubuk ini sangat tepat untuk membumbui masakan berbahan dasar daging, seperti ayam, bebek, ikan, atau udang.
Akar manis (gan cao)
Rempah yang—sesuai namanya—memiliki rasa manis serupa dengan adas ini mudah dikenali dari karakteristik khasnya: berbentuk batang dan beruas-ruas. Karena akar manis memiliki tekstur keras dan berserat, cukup ambil cairannya sebagai campuran untuk masakan Anda. Jenis masakan yang kerap memanfaatkan citarasa dari akar manis adalah yang memiliki rasa pedas, berkaldu, atau berbahan dasar kecap. Contoh masakan yang menggunakan akar manis adalah Braised Beef Tendons with Licorice Roots.
Andaliman (hua jiao)
Kenali andaliman yang baik dari warnanya yang terang dan teksturnya yang tidak berbiji. Aromanya yang lembut sekaligus tajam tidak akan asing di hidung Anda karena menyerupai aroma jeruk. Rempah yang juga tergabung dalam Bubuk 5 Rempah ini memiliki rasa pedas menggigit yang dapat memberikan sensasi ‘kaku’ di lidah. Tumbuk rempah yang biasa dicampurkan pada saus, daging rebus, atau masakan yang dimarinasi ini untuk menghasilkan rasa pedas terbaik. Contoh masakan yang menggunakan andaliman adalah Dan Dan Mian, dan Mapo Tofu.
Moster (jie mo)
Moster yang lazim digunakan dalam masakan Cina ini berbentuk bubuk dengan sentuhan warna gelap kekuningan. Rasanya sejenis dengan rasa lobak atau wasabi: pedas dan mampu membuat mata Anda berair. Moster cocok digunakan sebagai bahan utama dalam membuat saus cocol untuk menemani santapan telur gulung, udang goreng, atau jiozi (pangsit Cina berkulit tebal, berisi daging dan sayuran cincang).
Kayu manis cina (gui pi/rou gui)
Berbeda dengan kayu manis biasa, kayu manis Cina mempunyai tekstur lebih tebal seperti kulit pohon, berwarna kemerahan, dan aromanya tidak begitu kuat. Rasa yang dihasilkan adalah manis dengan sentuhan pedas-gurih. Jenis masakan yang umum menggunakan rempah ini hidangan penutup, sup, atau yang dimasak dengan metode lambat. Anda hanya perlu mencampurkan sedikit kayu manis Cina pada masakan agar citarasanya tidak berlebihan. Contoh masakan yang menggunakan Kayu Manis Cina adalah Chinese Cinnamon Beef Noodle.
Kapulaga hitam (hei dou kou)
Berbentuk biji dan beraroma segar dengan sensasi ‘wangi asap’ akibat metode pengeringan di atas api adalah dua karakteristik yang melekat pada rempah ini. Digunakan untuk menguatkan rasa pedas, kapulaga hitam identik dengan masakan yang menggunakan metode red cooking Sichuan. Selain itu, rempah yang juga berupa bubuk ini dapat digunakan untuk membumbui daging mentah atau membuat saus pendamping daging—terutama sapi.
Meski masing-masing rempah memiliki karakteristik rasa tersendiri, beberapa dapat Anda padukan menjadi citarasa berbeda yang sedap agar pelanggan tak bosan bersantap. Pastikan pula Anda mengetahui preferensi rasa yang dimiliki oleh pelanggan. Bagaimana, sudah siap bereksperimen dengan 6 rempah istimewa ini?