Menu
Poin

Saya bekerja di...

Lanjutkan

Konten sedang disesuaikan
berdasarkantipebisnis Anda

Keamanan makanan di industri Horeka selalu menjadi topik penting. Namun, dalam beberapa tahun belakangan ini dengan meningkatnya alergen makanan di kalangan pelanggan, penyakit bawaan dan risiko kontaminasi, Keamanan makanan menjadi keterampilan yang harus dimiliki oleh semua profesional layanan makanan. Dalam panduan ini Anda akan menemukan kiat dan peraturan terbaru terkait dengan keamanan makanan restoran, seperti pertimbangan alergen, daftar periksa penyimpanan makanan, panduan HACCP dan lebih banyak lagi.

Kiat #1: Pastikan Anda sudah Menjaga Kebersihan Diri!

Kiat #1: Pastikan Anda sudah Menjaga Kebersihan Diri!

Kebersihan makanan dimulai dengan kebersihan diri yang baik. Kebersihan diri sering menjadi penyebab kasus keracunan makanan, namun, hal ini cenderung kurang diprioritaskan dalam kaitannya dengan keamanan makanan. Mengamati dan memantau kebersihan diri staf dapur Anda sangat penting dalam mencegah kontaminasi makanan. Cari tahu lebih banyak tentang pakaian standar staf yang mencegah kontaminasi makanan dalam artikel Kebersihan Makanan ini.

Kiat #2: Pastikan Restoran Anda Menggunakan Daftar Periksa Pembersihan

Kiat #2: Pastikan Restoran Anda Menggunakan Daftar Periksa Pembersihan

Pahamilah faktor-faktor terpenting untuk membersihkan area dapur dan area makan pelanggan dalam Daftar Periksa Pembersihan Restoran ini.

Kiat #3: Terus Ikuti Informasi Terbaru Seputar Alergi Makanan yang Paling Umum

Kiat #3: Terus Ikuti Informasi Terbaru Seputar Alergi Makanan yang Paling Umum

Makanan di bawah ini dikenal sebagai “sembilan besar” makanan yang paling serius menyebabkan reaksi alergi. Bahkan jumlah amat sedikit dari bahan-bahan ini dapat menyebabkan insiden fatal bagi pelanggan dengan konsekuensi serius yang tidak diinginkan bagi perusahaan makanan. Di Inggris sebuah restoran baru-baru ini dijatuhi hukuman 6 tahun penjara karena tidak mematuhi tindakan pencegahan untuk keamanan makanan. Baca Alergen Makanan Paling Umum dengan Penggantinya di sini.

Kiat #4: Gunakan Daftar Periksa Alergen untuk Memeriksa Semua Aspek dari Pelayanan Tamu

Kiat #4: Gunakan Daftar Periksa Alergen untuk Memeriksa Semua Aspek dari Pelayanan Tamu

Diperkirakan 2 hingga 4% orang dewasa dan 6% anak-anak sekarang menderita alergi makanan. Oleh karena itu, membuat masakan yang cocok bagi pelanggan yang memiliki alergi dapat menyulitkan. Tersedia informasi yang dirancang khusus untuk profesional F&B (makanan & minuman) dengan kiat praktis untuk melayani kebutuhan makanan khusus para tamu ini dan menyediakan informasi yang mereka butuhkan untuk menentukan pilihan. Gunakan Daftar Periksa Alergen Makanan berikut untuk memastikan keamanan makanan.

Kiat #5: Suruh Tim Anda Mengikuti Panduan Penyimpanan Makanan Restoran Terbaru

Kiat #5: Suruh Tim Anda Mengikuti Panduan Penyimpanan Makanan Restoran Terbaru

Penyimpanan makanan memegang peranan penting dalam praktik-praktik keamanan makanan. Setiap restoran bertanggung jawab untuk menyimpan produk mereka dengan cara yang benar, di lemari pembeku/lemari es atau di kamar berkelembapan rendah/kamar gelap. Penyimpanan tergantung pada jenis produknya tetapi pada dasarnya produk harus dijaga agar tetap bersih dan aman. Saat menyimpan makanan, ikuti Kiat Penyimpanan Makanan ini.

Kiat #6: Minimalkan Risiko Kontaminasi Silang

Kiat #6: Minimalkan Risiko Kontaminasi Silang

Kontaminasi silang sangat membahayakan keamanan makanan di dapur. Memastikan pencegahan semua risiko infeksi sangatlah penting. Kontaminasi silang dapat terjadi dengan berbagai cara:

  • Orang ke Makanan
  • Makanan ke Makanan
  • Bahan Kimia ke Makanan

Gunakan kiat tentang Cara Mencegah Kontaminasi Silang Dalam Makanan ini dan pastikan keamanan makanan dipenuhi!

Kiat #7: Pahami HACCP

Kiat #7: Pahami HACCP

Sebagai seorang chef Anda ingin memastikan makanan yang Anda hidangkan lezat, bergizi, dan tentu saja aman. Jika standar keamanan makanan tidak dikelola baik, Anda berisiko membahayakan kesehatan pelanggan serta reputasi restoran Anda. Menyusun rencana HACCP untuk restoran Anda akan membantu Anda mengidentifikasi dan memantau karakteristik biologis, kimia dan fisik yang merupakan bahaya bawaan makanan. Hal ini bersifat preventatif, bukannya reaktif, dan merupakan sarana pengelolaan risiko yang efektif. Gunakan Daftar Periksa HACCP ini untuk memastikan dapur Anda aman dan bersih.

Kiat #8: Ketahui Titik Bahaya di Dapur Anda

Kiat #8: Ketahui Titik Bahaya di Dapur Anda

Mengenal baik dapur Anda dan mengetahui titik-titik bahaya yang ada memastikan keselamatan restoran dan staf. Baca Titik Bahaya Paling Umum di Dapur yang diketahui para Chef dan unduh template gratis untuk digunakan di dapur.

UNDUH GRATIS: Panduan Alergen untuk Chef

Future 50 Foods Report Unduh panduan alergen makanan terbaru dengan alergen makanan paling umum.

 

Kembangkan Usaha dengan Layanan Pesan-Antar

Tips seputar layanan pesan-antar

Dapatkan berbagai tips dan solusi seputar layanan pesan-antar, agar usaha terus berkembang.

Baca lebih lanjut

 

Sehat dan Bergizi itu Pasti!

Menu lezat dan bergizi adalah kunci

Menu sehat dan bergizi akan mendukung kemajuan bisnis kuliner Anda. Temukan lebih banyak inspirasi lainnya.

Baca lebih lanjut

 

Raih Keuntungan!

Mempertahankan keuntungan adalah langkah tepat untuk tetap dapat manfaat

Temukan cara mempertahankan keuntungan sebagai langkah mengembangkan kembali usaha kuliner Anda di tengah pandemi.

Cari tahu

 

Produk-produk Terkait

Produk-produk rekomendasi Unilever Food Solutions

Beli dan cari tahu produk-produk rekomendasi dari Unilever Food Solutions untuk mendukung bisnis kuliner Anda.

Lihat produknya


Kembali kepada BANGKIT LAWAN COVID
Home
Produk
Resep
Cart
Menu