Menu
Poin

Saya bekerja di...

Lanjutkan

Konten sedang disesuaikan
berdasarkantipebisnis Anda

Bahan

+

Membuat Isian

  • Bumbu perasa untuk sayuran 10.0 gr
  • Sesame oil 3.0 gr
  • Rebung, bersihkan dan iris tipis 300.0 gr
  • Wortel, iris tipis 100.0 gr
  • Kacang buncis, iris tipis miring 100.0 gr
  • Jamur merang, cincang 100.0 gr
  • Bawang Merah iris 20.0 gr
  • Bawang putih Iris 8.0 gr
  • Jahe, kupas dan cincang 10.0 gr
  • Daun Seledri, di cacah 10.0 gr
  • Daun Bawang, iris tipis 10.0 gr
  • Gula Putih 8.0 gr

Membuat Lumpia

  • Kulit Lumpia 12.0 buah
  • Telur Segar, dikocok 1.0 buah
  • Air 80.0 ml

Snack ini berisi campuran rebung, wortel, buncis, jamur merang, bawang merah, bawang putih, jahe, seledri, dan daun bawang. Kombinasi isian lumpia membuatnya mudah habis tak bersisa.

...

Persiapan

  1. Membuat Isian

    • Tumis bawang merah, bawang putih dan jahe sampai wangi.
    • Masukkan wortel, kacang buncis, jamur merang dan rebung, lalu masukkan bumbu perasa untuk sayuran, saus tiram, minyak wijen dan sedikit gula putih. Aduk sampai rata.
    • Masukkan seledri, daun bawang dan air yang sudah dipersiapkan lalu aduk sampai rata.
  2. Membuat Lumpia

    • Siapkan kulit lumpia, masukkan tumisan tadi dalam kondisi hangat, lalu gulung kulit lumpia sesuaikan dengan isi tumisan dan gunakan telur sebagai perekat.
    • Goreng lumpia yang sudah digulung rapi dengan minyak yang mempunyai suhu 160-190°C sampai berwarna kecoklatan.
    • Sajikan lumpia rebung ini dengan saus sambal dan hias dengan sayuran segar.
Home
Produk
Resep
Cart
Menu