Pasta dengan Remis, Tomat, dan Zaitun
Pasta hidangan laut yang lezat ini lebih sempurna dengan saus tomat anggur putih yang kaya rasa.
Remis, sejenis kerang yang populer dan serba guna yang disiram dalam saus tomat anggur putih kaya rasa berisi zaitun hitam akan memberikan pengalaman makan yang luar biasa. Hal itu bagus, pengunjung akan meminta hidangan ini lagi dan lagi.
Tonton video resep Pasta dengan Remis, Tomat, dan Zaitun
Pasta yang menggiurkan ini sangat mudah dibuat, berkat Knorr Tomato Pronto. Jika Anda ingin memberikan kelezatan lebih untuk hidangan remis Anda, tonton video di bawah untuk mendapatkan tipsnya.
Dapatkan tips mengenai cara menambah cita rasa untuk hidangan remis Anda!
Tips & teknik chef
- Buang kulit kerang remis sebelum disajikan agar mudah dimakan.
- Pastikan semua elemen tercampur dengan baik untuk mendapatkan rasa yang maksimal.
- Anda juga dapat menggunakan pasta penne dan spageti jika tidak dapat menemukan mezzanelli.
- Tips nutrisi: Tahukah Anda? Zaitun kaya akan Vitamin E.
- Tips terbaik chef Mark: “Agar bawang putih tidak menjadi gosong, tambahkan bawang putih setelah remis.”
Pertanyaan Umum
Hidangan laut/kerang lain apa yang cocok dengan saus tomat?
Gunakan kerang seperti vongole atau moluska regional.
Bahan-Bahan
Pasta
- 500 g mezzanelli atau spageti
Saus
- 30 g minyak zaitun
- 80 g bawang merah diiris halus
- 1 bundel bawang putih
- 200 g seledri potong kecil-kecil
- 200 g wortel potong kecil-kecil
- 100 ml anggur putih
- 300 ml Knorr Tomato Pronto
- 1 lemon
- Caper asin (bilas caper dengan air dingin)
- Zaitun taggiasca (zaitun hitam kecil)
Persiapan
Pasta
- Rebus pasta al dente dalam air dengan garam hingga 3/4 matang
- Campur dengan sedikit minyak zaitun kemudian biarkan dingin di dalam baki
Saus
- Panggang bawang putih di dalam oven pada temperatur 150 °C hingga mekar dan lembut
- Bersihkan bawang putih panggang, iris halus, lalu sisihkan
- Tumis bawang bombai, seledri, wortel dalam minyak zaitun
- Tambahkan anggur putih dan biarkan hingga kadar alkohol hilang
- Tambahkan 1 sendok teh bawang putih yang telah diiris halus
- Tambahkan Knorr Tomato Pronto dan biarkan mendidih selama 5 menit
- Bumbui saus dengan garam dan merica
- Tambahkan remis ke saus dan rebus hingga remis terbuka
- Peras sedikit jeruk nipis ke dalam saus
- Campur dengan pasta dan sajikan
Penyajian
- Sendokkan pasta dan remis ke atas mangkuk
- Hias dengan zaitun dan caper
- Taburkan peterseli dan parutan keju Parmesan sebagai sentuhan akhir
Artikel terkait
Gabung di newsletter UFS untuk mendapatkan akses download buku lengkap
Buat akun
Sudah memiliki akun?
Masuk disini